Sabtu, 18 Mei 2013







SINOPSIS :

Sebagai perempuan China-Amerika yang tumbuh di Amerika Serikat, saya pasti dapat merasakan karakter protagonis dalam film Falling for Grace, Grace Tang dalam perjuangannya untuk berbaur dan menjadi bagian dalam masyarakat Amerika.
Ia dibesarkan di daerah pecinan New York oleh orangtua imigran. Mereka berjuang untuk memenuhi kebutuhan hidup dengan harapan bahwa anak-anak mereka akan memiliki kehidupan yang lebih baik daripada mereka.
Grace memiliki masa kanak-kanak yang relatif terisolasi, menghabiskan lebih banyak waktunya dalam studi daripada dengan teman-teman. Si kutu buku yang canggung tumbuh menjadi bankir investasi hebat yang bekerja di Wall Street dan tinggal di wilayah timur New York. Ia adalah anak perempuan yang berbakti kepada orangtuanya yang tinggal di pecinan, mengunjungi mereka seminggu sekali dan memastikan segala keperluan mereka terpenuhi.
Grace tampaknya memiliki kehidupan yang cukup memadai, namun kami menyadari bahwa di balik sukses dan kekayaannya, Grace masih tidak merasa dirinya adalah bagian dari kalangan orang elit di Manhattan.
Demikianlah, hingga ia diundang pada sebuah acara penggalangan dana kelas atas di mana dia dikira adalah ahli waris keturunan Hong Kong dan bertemu dengan bujangan New York paling memenuhi syarat, Andrew Barrington (Gale Harold). Mereka mulai berkencan dan Andrew mulai jatuh cinta pada Grace. Tapi apakah ia masih mencintai-nya ketika ia tahu bahwa Grace ternyata Cinderella yang sesungguhnya dan bukan seorang putri?
Penampilan para artis berbakat termasuk aktor Ken Leung dari “Lost” dan komedian Margaret Cho, Falling for Grace adalah Cinderella versi Amerika China yang memiliki daya tarik universal. Baik masyarakat Asia maupun Amerika pasti akan dapat mengidentifikasi keinginan Grace untuk dapat masuk ke dalam masyarakat arus utama, dan kita semua, saya yakin, juga akan dapat merasakan keinginan untuk menjadi bagian “dalam” masyarakat.
Fay Ann Lee, lulusan Wharton dan kepala Canal Street Pictures, memproduksi, menyutradarai, dan membintangi sendiri debut film arahannya sendiri. Film, yang diproduksi di tahun 2004, memenangkan beberapa penghargaan festival film. Namun, tidak ada distributor yang tertarik pada film yang pemeran utamanya warga keturunan Amerika Asia ini.
Tanpa putus asa, Fay menghabiskan 4 tahun ke depan mengumpulkan dana independen bagi film-nya, yang sekarang rilis di bioskop tertentu di seluruh dunia. Saya pribadi ingin agar lebih banyak bintang film keturunan Asia-Amerika mengingat semasa kecil saya tumbuh dewasa sebagai orang minoritas di Amerika dan saya salut pada keteguhan Fay, dedikasi dan upaya, keringat, dan air mata yang tidak hanya sebagai penulis skenario, tetapi juga mengarahkan dan memproduksi sendiri film-nya.
Kalau saja ada lebih banyak figur keturunan Asia-Amerika seperti dia

Tanggal Tayang : April 15, 2008
Genre: Komedi Romans
Durasi :
Rate       : Rated PG-13 untuk bahasa
Sutradara :
Fay Ann Lee

Penulis:
Fay Ann Lee
Karen Rousso

Producer:
Fay Ann Lee

Casting :
Gale Harold - Andrew Barrington, Jr.
Fay Ann Lee - Grace
Michael Ariemma - Control Room Director
Billy Asher - Jim
Christine Baranski - Bree
Laura Benanti - Alexandra
Lewis Black - Rob York
Jeff Blumenkrantz - Richard
Peter Bron - Broker
Leanne Cabrera - Seamstress
Natalie Caron - Cafe Patron
Wayne Chang - Chinese Waiter
Cindy Cheung - Kari Mills
Clem Cheung - Ba
Fiona Cheung - Seamstress
Margaret Cho - Janie
Tim Cinnante - Bartender
John Cooney - Salesperson
Tania Deighton - Diane
Laura Derby - Janice Douglas
Jennifer Dilley - Girl at swim competition
David N. Dinkins - Himself
Sal Di Piazza - Delivery Man
Steven Drukman - Colleague
Kandiss Edmundson - Liz
Gretchen Egolf - Bridget
Ato Essandoh - Jamal
Tim Ewing - Jonathan Schwartz
Bobby Flay - Himself
Adam Ian Gelfand - Bartender
Mikal Saint George - Playboy
Ileen Getz - Salesperson
Michelle Glick - ABBA Dancer
Alex Greene - Golfer
Nick Gregory - William
Jonathan Hadary - Max
Ward Horton - Banker
Matt Jade - Messenger Service Boy
Ed Jewett - Gary
Brian Jose
Randall Duk Kim - Mr. Hung
Ken Leung - Ming
Jerome Loston - French Waiter
Stephanie March - Kay
Darryl Meadows
Tanda Mercer - Restaurant / Bar Patron (as Tanda)
Martha Millan - Elizabeth
Garett R. Nadrich - Dinner Guest
Robert Perillo - Admissions Clerk
Sarah Rafferty - Catherine
Roger Rees - Barrington Sr.
Robert Rickenbaker
Stephen Rinkacs - Waiter
Kali Rocha - Carla
Gregory Scarnici - Stock Brocker
Steve Sirkis - Stock Broker
Elizabeth Sung - Ma
John Walsh - Clark Douglas
Stephanie Wang - Dr. Takashi
Monica West - Girl Behind the Counter
Nicole Wilson - ABBA Dancer
Virginia Wing - Mrs. Hung
Johnny Francis Wolf - Dancer in Ballroom / Man on Stairs / Stand-in for Gale Harold
Keo Woolford - Butler
Debora Yung - Factory Waif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar